Kelas Persiapan Pertama adalah tahap awal pembinaan bagi seminaris lulusan SMP yang lolos proses penerimaan siswa baru. Selama setahun seminaris akan tinggal di Medan Pratama untuk belajar hidup dalam sebuah komunitas, memperdalam pengetahuan tentang agama Katolik, Kitab Suci, bahasa Latin, dan sejarah Gereja. Diberikan juga materi pelajaran umum seperti bahasa Inggris, bahasa Indonesia, Matematika, dan lainnya agar seminaris lebih siap memasuki jenjang SMA.