|

Mini Concert “Bridging Cultures”

Dalam rangkaian perayaan 75 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Yunani, Seminari Menengah St. Petrus Canisius Mertoyudan kehadiran dua tamu istimewa yaitu pianis Indonesia, Ary Sutedja dan Christophoros Stamboglis, penyanyi Bass Yunani. Acara bertajuk “Bridging Culture Concert” ini digelar di Aula Seminari Menengah St. Petrus Canisius Mertoyudan, Magelang pada hari Kamis sore tanggal 25 April 2024. Konser ini merupakan bagian dari program kerjasama  Kedutaan Besar Indonesia dan Yunani untuk membangun ikatan persaudaraan yang kuat antara kedua negara.

Jika dilihat sekilas, konser ini digelar dengan sangat sederhana, hanya ada sebuah piano dan sebuah music stand tanpa dekorasi yang meriah. Terlepas dari kesederhanaannya, duet Ary Sutedja dan Christophoros Stamboglis berhasil membuat beberapa tamu, undangan dan sebagian besar warga komunitas Seminari Mertoyudan yaitu para Seminaris, guru dan staff terkesan dengan permainan piano Ary Sutedja dan suara merdu Christophoros Stamboglis. Pada kesempatan ini kedua musisi berkolaborasi membawakan 10 lagu karya 7 komponis dari 4 negara, salah satunya adalah “Wanita” karya Ismail Marzuki.

Dalam kesempatan bincang-bincang, Ary mengatakan bahwa kunjungan ini adalah kunjungan mendadak karena sebelumnya mereka berdua berencana menggelar konser di Nusa Tenggara timur namun dibatalkan karena letusan Gunung Ruang. Ary dan Christophoros kemudian menjawab beberapa pertanyaan dari seminaris dan staff dan berbagi cerita juga kiat-kiat berkolaborasi, menghidupkan musik, mengekspresikan diri, dan lain sebagainya.

Oleh : Christopher Lebdo K (Seminaris Tahun Pertama)

Similar Posts